Pemerintah Bangun Kepercayaan Publik pada Destinasi Wisata

JAKARTA, mediakaltara.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mendorong kepercayaan publik pada destinasi wisata. Pemerintah berharap masyarakat kembali berwisata ke lokasi yang aman dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Strategi kami dalam sebulan ke depan meraih kepercayaan masyarakat,” kata Direktur Pemasaran Pariwisata Regional I Kemenparekraf, Vinsensius Jemadu di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta Timur, Minggu, 19 Juli 2020.

Vinsensius mengatakan pandemi virus korona (covid-19) berdampak pada berbagai sektor, termasuk pariwisata. Dia berharap wisatawan nusantara kembali menghidupkan sektor pariwisata.

Penataan Puncak Waringin di Labuan Bajo. Foto: Kementerian PUPR

“Apalagi pergerakan kita 300 juta pergerakan wisatawan ke seluruh nusantara,” ujar Vinsensius.

Dia mafhum masyarakat hilang kepercayaan pada destinasi wisata. Namun Vinsensius meyakinkan publik agar tidak khawatir.

Vinsensius menyebut Kemenparekraf membuat semangat CHS. Yakni cleanliness (kebersihan), healthy (kesehatan), dan safety (keamanan).

“Kita juga tambahkan satu S yaitu sustnainable (berkelanjutan),” kata dia. (medcom.id)


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *