Rachmadji : Kita siap mengirim logistik jika dibutuhkan.
Nunukan – Tinggi permukaan air Sungai Sembakung meningkat, BPBD Kabupaten Nunukan mengintensifkan pemantauan. Guna memaksimalkan pemantauan dan memberikan dukungan personil di lapangan, BPBD Nunukan mengirimkan bantuan personil ke Sembakung, kemarin Senin (24/06).
“Iya betul, kita sudah berangkatkan bantuan personil untuk membantu pemantauan dan bergabung dengan tim tagana dan tim kecamatan yang ada di sana”, tutur Kepala BPBD drs. Rachmadji Sukirno memberikan penjelasan saat dikonfirmasi Warta Humas.
Rachmadji menyampaikan, bila dibutuhkan logistik akan segera dikirimkan ke Sembakung dan Lumbis.
“Insya Allah kalau memang diperlukan disana logistik siap dan memang kami ada posko disana juga, penanganan tanggap bencana”, tambah Rachmadji.
Sementara itu menurut keterangan dari anggota KSB Sembakung (Kampung Siaga Bencana.red) Endi Suhendi permukaan air perlahan lahan masih terus naik hingga malam ini dan terus dilakukan pemantauan.
“Ini tim dari BPBD Nunukan juga sudah ada di Sembakung, besok mereka akan melakukan monitoring”, tutur Endi menjelaskan.
Personil BPBD yang telah dikirim tersebut setiba di Sembakung langsung melakukan pemantauan dan akan melakukan monitoring lebih intensif esok hari. (ayu/tus/nabhan/ humas)
Leave a Reply